Jumat, 26 April 2024 | 20:40
COMMUNITY

Puluhan Pesilat Tampil di Pasanggiri Pencak Silat Corona Cup II 2021

Puluhan Pesilat Tampil di Pasanggiri Pencak Silat Corona Cup II 2021

ASKARA - Setelah sebelumnya mengikuti beberapa tahapan seleksi dan penilaian secara virtual, hari ini Jum'at, (25/2/2022) puluhan para pesilat tampil di acara Pasanggiri Pencak Silat Corona Cup II 2021. 

36 finalis dari 11 perguruan silat yang ada di Jawa barat ikut ambil bagian dalam perhelatan tersebut. 

Tampak hadir ketua umum Yayasan Palataran Pakujajar Sipatahunan, R.Wirabrata Arifin selaku penyelenggara, Wakil Wali Kota Bogor Dedie A. Rachim, Kadisbudpar kota Bogor, Eksekutif Presidium MCKN Pajajaran Provinsi Jawa Barat Bunda Ully Sigar Rusady, sekaligus Panglima Daerah Baranusa, Ketua IPSI Kota Bogor, KONI Kota Bogor, Ketua PPSI Kota Bogor, para ketua perguruan silat, para finalis dari beberapa perguruan silat di Jawa barat, unsur wilayah setempat, dan tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, ketua panitia acara Agung Nurrohmat menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua yang hadir. 

"Selamat datang kepada Bunda Ully, Eksekutif Presidium MCKN Provinsi Jawa Barat, sekaligus Panglima Baranusa. Dan tak lupa kami mengucapkan terimakasih kepada para ketua perguruan silat, para finalis Pasanggiri Pencak Silat Corona Cup II," kata Agung Nurrohmat.

Corona Cup yang digelar hari ini, lanjut Agung, sebagai lanjutan dari event Corona Cup sebelumnya. Pihaknya juga berharap Pasanggiri pencak silat ini menjadi agenda tahunan dan berkelanjutan kedepannya. 

"Mohon maaf atas segala kekurangannya, dan mudah-mudahan insya Allah acara ini bisa berlanjut," ujar Agung yang juga pelatih di Paguron Sabda Sunda.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Bogor Dedie A. Rachim mengucapkan selamat atas terselenggaranya Pasanggiri Pencak Silat Virtual Corona Cup II 2022. Selain ikut melestarikan budaya khususnya pencak silat, juga jadi ajang silaturahmi para pendekar silat di Jawa barat. 

"Mudah-mudahan Pasanggiri Pencak Silat Virtual Corona Cup II 2022 ini menjadi agenda rutin dalam setiap tahunnya," pungkas Dedie A. Rachim.

Komentar